sosiakita



Offices

Surabaya

Jl. Raya Darmo Harapan Blok EC No. 34 A
Surabaya 60187
+6287704626888
halo@sosiakita.com

Wajib Tahu! Ini 6 Cara Meningkatkan Loyalitas Konsumen

by Dec 15, 2020Articles, Business, Social media0 comments

  1. Home
  2. /
  3. Articles
  4. /
  5. Social media
  6. /
  7. Wajib Tahu! Ini...

Meningkatkan loyalitas konsumen sangat penting bagi suatu perusahaan atau pelaku usaha dalam menjalankan bisnisnya. Salah satu aset dalam perusahaan atau pelaku usaha adalah konsumen yang loyal. Konsumen dianggap loyal jika melakukan sikap yang positif. Tanpa adanya konsumen yang loyal, perusahaan tidak bisa maju dan berkembang. Maka dari itu, penting sekali bagi sebuah perusahaan menjaga loyalitas konsumen. 

Loyalitas konsumen merupakan sebuah perilaku para konsumen secara teratur untuk membeli suatu produk atau jasa dari perusahaan dengan konsisten. Konsumen yang loyal tidak segan mengeluarkan biaya untuk berulang-ulang membeli produk atau jasa yang disukainya. Tidak hanya pembelian secara berulang saja, konsumen juga memiliki komitmen dan sikap positif kepada perusahaan penyedia produk atau jasa tersebut. Bahkan konsumen juga bisa mengenalkan produk atau jasa tersebut ke kerabat dekat atau teman-temannya.

 

Apabila loyalitas konsumen tidak dijaga, konsumen bisa memutuskan untuk berhenti membeli produk atau jasa dari suatu perusahaan dan beralih untuk membeli produk atau jasa dari perusahaan lainnya. Efek lainnya adalah perusahaan tidak bisa mencapai target profit yang diinginkan.

Demi menjaga loyalitas konsumen tersebut, perusahaan perlu menyiapkan beberapa strategi pendekatan agar bisa menarik hati para konsumen. Jika pendekatan tersebut berhasil, maka dapat terjadi keterikatan hubungan antara konsumen dengan perusahaan dan loyalitas konsumen pun dapat meningkat. Berikut ini Sosiakita akan membagikan 6 cara meningkatkan loyalitas konsumen yang dapat menginspirasi anda.

 

1. Meningkatkan Kualitas Produk 

Wajib Tahu! Ini 6 Cara Meningkatkan Loyalitas Konsumen

 

Perlu diketahui bahwa para konsumen membeli produk atau jasa karena percaya kepada perusahaan yang menawarkan produk atau jasa tersebut. Sehingga sebagai perusahaan yang sudah dipercaya, sebaiknya perusahaan menjaga loyalitas konsumen. Salah satu caranya dengan meningkatkan produk atau jasa yang ditawarkan agar memiliki kualitas yang baik. Jika kualitas produk atau jasa yang ditawarkan menurun, konsumen akan beralih untuk membeli produk atau jasa yang ditawarkan oleh kompetitor atau perusahaan lain.

2. Meningkatkan Kualitas Pelayanan 

Wajib Tahu! Ini 6 Cara Meningkatkan Loyalitas Konsumen

 

Kualitas pelayanan termasuk salah satu hal yang harus ditingkatkan demi menjaga loyalitas konsumen. Dengan memberikan pelayanan yang baik, konsumen akan merasa nyaman dan aman saat membeli produk yang ditawarkan. Saat perusahaan dapat memberikan pelayanan yang baik misalnya ketika konsumen sedang komplain tentang produk yang sudah dibelinya, saat itu juga konsumen akan menilai bahwa perusahaan tersebut adalah perusahaan yang memperhatikan para pelanggannya. Tidak hanya pelayanan komplain saja, pelayanan informasi detail suatu produk, menyampaikan suatu keluhan atau kritikan, menghadapi suatu masalah teknis, dan sebagainya.      

3. Melakukan Inovasi Produk

Wajib Tahu! Ini 6 Cara Meningkatkan Loyalitas Konsumen

 

Kebutuhan konsumen terus berubah seiring berjalannya waktu. Konsumen ingin terus mendapatkan yang lebih dan lebih, apalagi ketika sudah lama menggunakan produk atau jasa dari suatu perusahaan. Hal ini bisa membuat konsumen bosan dan beralih ke produk dari perusahaan lain. Disini inovasi suatu produk sangat dibutuhkan. Sebuah produk yang telah melakukan inovasi dengan sendirinya dapat meningkatkan loyalitas konsumen. Dengan inovasi tersebut dapat menjawab kebutuhan yang diinginkan konsumen. Inovasi ini dapat dilakukan misalnya dengan mengganti kemasan produk dengan kemasan yang baru, layanan, pengiriman produk, dan sebagainya.

 

4. Menjalin Hubungan Baik dengan Konsumen

Wajib‌ ‌Tahu!‌ ‌Ini‌ ‌6‌ ‌Cara‌ ‌Meningkatkan‌ ‌Loyalitas‌ ‌Konsumen‌

Menjalankan hubungan baik dengan konsumen terbukti dapat meningkatkan loyalitas konsumen. Jika bisnis yang dijalankan secara online, maka perusahaan dapat menjalin hubungan dengan para konsumen melalui konten – konten yang diunggah setiap harinya. Dapat juga dilakukan dengan menawarkan bantuan saat memilih produk atau saat mencari produk tertentu. Tidak hanya, menawarkan produk atau jasa, bicara mengenai hal yang bermanfaat dan dapat memberikan solusi untuk konsumen dapat membuat pelanggan percaya dan melirik produk atau jasa kita.   

 

5. Memberikan Program Menarik 

Program – program menarik tersebut dapat dilakukan oleh perusahaan atau pelaku bisnis dalam meningkatkan loyalitas konsumen. Memberikan program menarik seperti point rewards ketika pelanggan membeli produk atau jasa dalam jumlah tertentu. Kemudian poin tersebut dikumpulkan dan ditukar dengan hadiah. Selain itu, juga bisa melalui pembelian voucher belanja dengan nominal tertentu. Program member card juga dapat menjadi alternatif untuk mengikat para konsumen. Kegunaan dari member card ini konsumen bisa mendapatkan harga khusus, layanan khusus, dan reward yang lebih dari konsumen yang tidak memiliki member card. 

 

6. Membuat Konten Menarik

Wajib Tahu! Ini 6 Cara Meningkatkan Loyalitas Konsumen

Membuat konten menarik yang diunggah di media sosial atau marketplace bisa dilakukan untuk meningkatkan loyalitas konsumen. Konten yang dimaksud seperti review produk yang ditawarkan kepada konsumen. Bisa juga berisi testimoni dari para konsumen yang sudah menggunakan produk atau jasa tersebut. Selain itu juga bisa berupa giveaway dengan hadiah yang menarik. Meskipun jika produk yang ditawarkan tidak dibeli oleh konsumen, setidaknya mereka sudah mengunjungi situs bisnis tersebut. Dengan adanya konten yang menarik dapat meningkatkan pengunjung situs dan memberikan manfaat atau keuntungan lain bagi perusahaan.   

Bagi anda para pelaku bisnis yang ingin memasarkan produk atau jasa anda secara digital dengan berbagai konten yang menarik dan berkualitas. Bergabung sekarang bersama kami. Sosiakita adalah partner untuk social media manager anda. Klik selengkapnya disini untuk melihat portofolio kami.

Written by Sosiakita Brand

Artikel menarik lainnnya

0 Comments

Submit a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Time limit exceeded. Please complete the captcha once again.