Apakah Anda pernah mengalami masalah dimana followers TikTok berkurang secara tiba-tiba? Sehingga membuat jumlah viewers TikTok Anda juga ikut menurun atau anjlok. Jika Anda pernah mengalaminya, mungkin Anda bertanya-tanya mengenai penyebab dari masalah tersebut. Karena sebagai konten kreator followers merupakan salah satu hal yang sangat penting. Nah untuk itu, Sosiakita akan memberikan ulasan lengkap mengenai faktor penyebab mengapa followers tiktok berkurang serta bagaimana cara mengatasinya yang bisa Anda simak penjelasannya dibawah ini.
Penyebab Kenapa Followers Tiktok Berkurang
Anda mungkin bertanya-tanya mengapa followers akun TikTok Anda sering kehilangan followers atau followers nya sering berkurang? Nah berikut ini merupakan beberapa faktor penyebab followers TikTok berkurang yang bisa Anda simak.
1. Konten Kurang Menarik dan Tidak Memiliki Ciri Khas
Penyebab followers TikTok berkurang yang pertama yaitu konten yang Anda buat tidak original atau tidak memiliki ciri khas. Perlu Anda ketahui bahwa konten yang original dan memiliki ciri khas biasanya akan lebih mudah FYP. Selain itu akan menarik banyak audiens untuk mem-follow akun Anda. Jika konten Anda tidak memiliki ciri khas dan niche yang jelas, pengikut atau followers Anda akan meng unfollow akun TikTok Anda. Karena merasa bahwa konten-konten Anda kurang jelas dan tidak menarik.
2. Konten Monoton Tidak Up to date
Penyebab followers TikTok berkurang yang kedua yaitu konten yang Anda unggah monoton serta tidak up to date atau ketinggalan jaman. Umumnya followers akan tertarik dengan video-video inspiratif, lucu, edukatif, informatif, serta up to date dengan tren-tren atau isu-isu yang terjadi di sosial media. Jika konten Anda tidak up to date atau tidak mengikuti tren yang ada, maka akan sangat monoton dan membuat followers Anda menjadi bosan, sehingga mereka memutuskan untuk berhenti mengikuti akun TikTok Anda.
3. Akun Tidak Aktif Upload Video TikTok
Penyebab followers TikTok berkurang yang ketiga yaitu karena akun Anda tidak aktif dalam meng upload video atau tidak aktif berinteraksi dengan followers. Banyak followers yang memutuskan untuk meng unfollow atau berhenti mengikuti akun Anda karena merasa akun Anda tidak aktif. Terlebih jika akun Anda tidak aktif dalam mengunggah video serta tidak aktif dalam memberikan komen atau like pada postingan pengikut Anda. Sehingga pengikut Anda merasa jika mereka tidak bisa mendapatkan manfaat dan keuntungan apapun dari akun Anda.
4. Menggunakan Aplikasi Penambah Followers
Penyebab followers TikTok berkurang selanjutnya yaitu karena Anda pernah membeli followers sembarangan atau menggunakan aplikasi penambah followers. Perlu Anda ketahui bahwa aplikasi penambah followers biasanya menggunakan fake akun atau bisa disebut juga dengan akun bodong. Sehingga sangat riskan untuk kehilangan followers. Meskipun di awal akun Anda akan mengalami kenaikan followers, namun beberapa hari kemudian bisa saja berkurang hingga mencapai 50% dari followers sebelumnya. Oleh karena itu Anda perlu hati-hati dalam membeli jasa followers atau menggunakan aplikasi penambah followers. Pastikan Anda menggunakan cara yang alami saja dalam mencari followers.
5. Indikator Akun Terkena Shadowban
Penyebab followers TikTok berkurang yang terakhir yaitu karena adanya indikator akun Anda terkena shadowban. Shadowban sendiri merupakan larangan atau pembatasan secara otomatis oleh algoritma TikTok yang bersifat sementara pada suatu akun TikTok pribadi. Akan tetapi saat akun terkena shadowban tidak ada pemberitahuan yang pasti, sehingga kreator tidak akan menyadarinya. Shadowban ini akan membuat akun TikTok Anda menjadi sulit FYP, sulit mendapatkan interaksi, akun Anda sulit dicari, bahkan hingga kehilangan banyak followers. Adapun tujuan dari shadowban yaitu untuk melindungi platform dari konten pornografi, spam, konten negatif, dan lain sebagainya.
Cara Mengatasi Follower Tiktok yang Berkurang
Setelah mengetahui apa saja faktor penyebab followers TikTok berkurang, selanjutnya Anda perlu mengetahui solusi untuk mengatasinya, agar followers akun TikTok Anda tidak terus-terusan berkurang. Untuk itu, Ada bisa menyimak beberapa cara mengatasi followers TikTok yang berkurang yang mungkin bisa Anda lakukan berikut ini.
1. Jangan Posting Sesuatu yang Sensitif
Cara mengatasi followers TikTok berkurang yang pertama yaitu tidak memposting sesuatu yang sensitif. Konten sensitif merupakan salah satu jenis konten yang sebaiknya perlu Anda hindari, selain agar akun Anda terhindar dari shadowban, tujuan lainnya yaitu agar followers atau audiens tidak tersinggung dengan konten Anda. Karena jika konten Anda mengandung hal yang sensitif bisa membuat audiens atau followers Anda menjadi tersinggung dan memutuskan untuk meng unfollow atau bahkan melaporkan akun Anda. Oleh sebab itu pastikan Anda menghindari konten-konten yang sensitif seperti ras, agama, atau hinaan terhadap selebriti, artis, atau tokoh penting lainnya ya.
2. Buat Hal Baru dan Kreatif
Cara mengatasi followers TikTok berkurang yang kedua yaitu Anda perlu membuat konten yang kreatif dan baru. Hal ini bertujuan agar konten Anda tidak monoton, sehingga followers Anda akan betah dengan adanya postingan Anda di beranda mereka. Jadi tidak akan kepikiran untuk meng unfollow akun Anda.
3. Hindari Membeli Follower
Cara mengatasi followers TikTok berkurang selanjutnya yaitu jangan membeli followers atau menggunakan aplikasi penambah followers. Pastikan Anda menghindari membeli followers yang tidak aktif, karena followersnya akan dengan mudah hilang. Anda bisa membangun followers sendiri secara manual dan natural, dengan cara membuat konten-konten yang menarik dan banyak diminati oleh audiens TikTok.
Jadi itulah beberapa penyebab followers TikTok hilang dan solusi untuk mengatasinya. Pastikan Anda menyimak hingga habis ya agar tidak ada informasi yang ketinggalan. Semoga artikel ini dapat membantu Anda dalam melakukan evaluasi jika akun Anda mengalami masalah tersebut, sehingga dapat menjangkau audiens yang lebih luas. Nah, Sosiakita juga merangkum informasi dan tips lainnya seputar strategi marketing, digital marketing, dan bisnis untuk Anda, yang bisa Anda baca di Sosiakiata Blog tentunya!
Anda tentu tidak ingin usaha marketing Anda monoton atau itu-itu saja, bukan? Makanya, yuk segera konsultasikan kebutuhan marketing bisnis Anda dengan Sosiakita. Karena Sosiakita menyediakan berbagai layanan digital marketing yang berkualitas untuk meningkatkan performance bisnis Anda, seperti pembuatan website, pengembangan web, optimasi ads, optimasi SEO, hingga pembuatan campaign dan konten-konten untuk website dan sosial media bisnis Anda menjadi lebih menarik, berkualitas, dan profesional. Tunggu apalagi? Hubungi sosiakita sekarang juga dengan klik disini atau langsung menuju halaman resmi kami di sini dan temukan kami di LinkedIn, Facebook, serta Instagram untuk mengetahui informasi terupdate lain dari Sosiakita.
0 Comments